Bahaya Kista Ovarium



Kista ovarium merupakan masalah umum yang bisa terjadi pada setiap wanita, terutama pada wanita yang masih mengalami menstruasi. Kista sebenarnya bukan masalah serius karena kista dapat hilang dengan sendirinya. Namun, ada juga kista yang menyebabkan gejala yang menyakitkan dan perlu perawatan khusus untuk menyembuhkannya.

Kista ovarium adalah kantung berisi cairan yang terbentuk pada ovarium Anda. Saat siklus menstruasi, biasanya kista ini muncul dan hilang dengan sendirinya tanpa Anda ketahui, karena tidak menimbulkan gejala.

Tapi jika kista ovarium yang dibiarkan tumbuh dan membesar dapat menyebabkan berbagai gejala yang menyakitkan seperti perut membengkak, nyeri panggul sebelum dan sesudah menstruasi, nyeri panggul saat berhubungan seksual, perut terasa tertekan, mual dan muntah.

Gejala yang menunjukan bahwa kista ovarium sudah berbahaya :

  • Nyeri pada perut atau panggul secara tiba-tiba
  • Demam
  • Muntah
  • Pusing, lemah, dan merasa ingin pingsan
  • Napas menjadi lebih cepat

 Kista ovarium perlu penanganan khusus dapat ditentukan oleh hal berikut :

  • Ukuran dan penampakan kista.
  • Gejala yang anda rasakan.
  • Apakah anda sudah mengalami menopause atau belum, hal ini karena wanita yang telah menopause dan memiliki kista ovarium memiliki resiko yang lebih tinggi untuk terkena kanker ovarium.

Kista ovarium harus dioperasi jika :

  • Kista tidak kunjung hilang setelah melalui beberapa siklus menstruasi, setidaknya 2-3 bulan.
  • Ukuran kista semakin membesar, kista lebih besar dari 7,6 cm.
  • Kista terlihat tidak biasa saat dilakukan USG, misalnya kista bukan dalam jenis fungsional sederhana.
  • Kista menyebabkan rasa sakit.
  • Kista dapat berkembang menjadi kanker ovarium.
 Kista ovarium merupakan sebagian besar penyakit jinak dan tidak berbahaya, ada kasus di mana mereka bisa menjadi kanker atau berbahaya untuk kesuburan masa depan seorang wanita. Itulah mengapa sangat penting untuk segera di lakukan pengobatan atau konsultasikan kepada dokter ahli.

0 Response to "Bahaya Kista Ovarium"

Posting Komentar